ASIK – Negara Paling Bahaya Untuk Wanita, Diskriminasi gender pastinya dapat terjadi dimana saja di seluruh negara di dunia ini. Namun, bagaimana jika diskriminsai tersebut sudah sangat parah dan sampai menimbulkan kekerasan fisik atau pembunuhan.
Di beberapa negara berikut ini ternyata masih menjadi tempat berbahaya untuk kaum perempuan. Baik dikarenakan diskriminasi gender, diperlakukan tidak layak, pelecehan seksual dan bahkan hingga pembunuhan.
Negara Berbahaya Untuk Wanita
Afganistan
87% wanita yang tinggal disini buta huruf, hal ini dikarenakan pembatasan hak perempuan untuk pendidikan dibatasi. Kebanyakan perempuan muda disini dipaksa untuk menikah dini pada usia 15-17 tahun. Kekerasan dalam rumah tangga sering terjadi dengan korban wanita.
Kongo
Diskriminasi berbasis gender dan kekerasan dalam rumah tangga merupakan masalah umum yang sering dihadapi perempuan di Kongo. Menurut America journal of Public Healt, 1.150 perempuan alami pelecehan seksual di setiap harinya.
India
Pemerkosaan, pernikahan dini dan perdagangan manusia merupakan masalah umum yang dihadapi oleh wanita di India. Penelitian menunjukan ada 50 jt kasus pembunuhan anak perempuan yang dilaporkan India 30 th belakangan ini.
Somalia
Negara tanpa hukum dan ketertiban ini membuat perempuan hidup dalam ketakutan. Selain takut di perkosa, kehamilan juga ditakutkan karena tidak ada fasilitas medis. 95% populasi perempuan juga mengalami mutilasi genital antara usia 4-11 tahun.
Kolombia
Kasus kekerasan dan diskriminasi berbasis gender pada 2010 terjadi Kolombia. Sekitar 41% wanita berusia 14-49 tahun menjadi korban kekerasan seksual oleh pasangannya dan keluarganya. Dan saat ini telah di bentuk organisasi untuk membantu.
Mesir
Masalah umum yang dihadapi perempuan di Mesir adalah pelecehan seksual dan kekerasan rumah tangga. Sistem pengadilan di Mesir tidak hak melindungi perempuan. Hak mereka tetap dirampas untuk pernikahan, cerai, hak asuh dan warisan.
Meksiko
Tingkat kriminallitas di negara ini amat tinggi, pelecehan seksual terhadap wanita negara ini ditangani dengan ketidak peduliaan. Ditambah lagi perilaku penduduk lokal yang tidak bersahabat terhadap orang asing yang terkadang tidak wajar dan menyerang.
Brazil
Tercatat perempuan di Brazil diserang setiap 20 detik dan terbunuh setiap 2-3 jam, dan tingkat kriminalitas di Brazil juga cukup tinggi. Pemerkosaan, perampokan dan pembunuhan bisa dibilang sebagai kejahantan yang sering terjadi di Brazil.